Kamis, 03 November 2016

3 Metode Diet Menurunkan Berat Badan 3 - 4 Kg Dalam 1 Bulan

Tags

Cara Menurunkan Berat Badan Dengan 3 Metode Diet
3 Metode Diet Menurunkan Berat Badan 3 - 4 Kg Dalam 1 Bulan

Cara Menurunkan Berat Badan - Pada era modern saat ini, banyak orang yang memilih untuk menurunkan berat badan dengan melakukan metode diet. Alasan banyak orang memilih program diet dalam menurunkan berat badan tentu saja tidak lepas dari caranya yang sederhana dan mudah juga cepat dalam menurunkan berat badan ketimbang dengan menggunakan metode lain.

"Namun apakah sesimpel itu?" tentu saja tidak. Rata-rata 8 dari 10 orang di indonesia gagal dalam menurunkan berat badan dengan metode diet

Kondisi ini seringkali membuat orang menjadi sangat frustasi. Bagaimana tidak, sudah melakukan beberapa cara menurunkan berat badan namun hasil yang didapat tidak memuaskan, lebih parahnya lagi bukannya timbangan turun, yang terjadi malah sebaliknya.

"Lantas apa alasan yang menyebabkan program diet gagal?"

Banyak alasan yang menjadi penyebab program diet yang dilakukan gagal, namun yang paling krusial adalah kurangnya pengetahuan tentang proses metabolisme tubuh. Untuk itu mari kita bahas tentang proses metabolisme tubuh dan pengaruh metabolisme tubuh dalam proses menurunkan berat badan.

Pentingnya Memahami Proses Metabolisme Sebelum Melakukan Diet


Metabolisme merupakan sebuah proses kimiawi yang terjadi dalam tubuh semua makhluk hidup untuk mempertahankan kehidupan. Sedangkan proses metaabolisme adalah pertukaran organisme atau zat dengan lingkungannya. Metabolisme merupakan salah satu kegiatan tubuh yang diatur oleh sistem endokrin dan terbagi menjadi dua proses, yaitu anabolisme dan katabolisme.
  • Anabolisme merupakan proses metabolisme untuk membentuk molekul dari substansi yang lebih kecil. Anabolisme membutuhkan sejumlah energi untuk keberlangsungan sebuah proses.
  • Katabolisme merupakan proses metabolisme yang terjadi saat molekul dipecah atau diurai oleh tubuh. Pada proses ini terjadi pelepasan energi yang digunakan oleh tubuh untuk melakukan aktifitas mulai dari tingkat selular hingga seluruh kegiatan tubuh.
Energi yang dilepaskan oleh proses katabolisme akan digunakan oleh tubuh untuk melaksanakan proses anabolisme, seperti saat sintesa hormon, gula, enzim dan substansi lainnya untuk pertumbuhan sel, reproduksi dan perbaikan jaringan tubuh.

Pengaruh Metabolisme Tubuh Dalam Program Diet


"Apa pengaruh metabolisme dalam tubuh dengan program diet?"

Tentu saja sangat berpengaruh, karena program diet merupakan sebuah metode menurunkan berat badan dengan mengatur pola makan untuk membuat proses metabolisme bekerja dengan baik. Proses metabolisme itu sendiri erat kaitannya dengan berat badan tubuh, karena berat badan adalah hasil dari pengurangan proses katabolisme terhadap proses anabolisme. Artinya, jumlah energi yang dilepaskan dikurangi dengan jumlah energi yang digunakan oleh tubuh.

Jika energi yang diproduksi saat proses katabolisme lebih besar daripada yang digunakan untuk anabolisme, maka kelebihan energi ini akan disimpan oleh tubuh ke dalam sel sebagai lemak atau glikogen. Proses penyimpanan kelebihan energi sebagai lemak yang berlangsung terus-menerus akan mengakibatkan barat badan meningkat dan akhirnya terjadi masalah kelebihan berat badan hingga obesitas.

Jadi, jika berencana untuk melakukan diet, pahami dan kenali metabolisme dan kondisi tubuh terlebih dahulu. Dengan demikian program penurunan berat badan akan sukses dan berhasil.

Nah jika sudah mengetahui alasan mengapa penting untuk memahami proses metabolisme tubuh sebelum melakukan program diet, Disini Glhealth akan memberikan informasi tentang 3 metode diet untuk menurunkan berat badan hingga 3-4 Kg hanya dalam 1 bulan. Berikut 3 metode diet tersebut.

1. Diet Military


Metode diet yang pertama adalah Diet Military. Diet Military atau dikenal dengan diet ala militer ini merupakan sebuah metode menurunkan berat badan tanpa olahraga dan hanya mengandalkan menu yang tertera di aturannya sendiri (Military Diet Plan). Seperti namanya diet military memiliki beberapa aturan yang sangat ketat dan disiplin yang tidak boleh dilanggar.
Diet Military atau Diet Ala Militer
Diet Military
Diet yang hanya dilakukan 3 hari dalam seminggu ini sangat serius dalam aturan. misalkan ketika menjalani program diet ini dan sengaja atau tanpa sengaja melanggar aturan, maka diet yang kita lakukan berpotensi mengalami kegagalan. Untuk mengetahui informasi tata cara diet ini, anda bisa membuka artikel dibawah ini.

Di artikel tersebut selain memberikan cara melakukan diet military, juga memberikan tips dalam melakukannya.

2. Diet OCD (Obsessive Corbuzier’s Diet)


Metode diet yang kedua adalah Diet OCD. Obsessive Corbuzier’s Diet (OCD) merupakan program diet yang di perkenalkan oleh Deddy Corbuzier yang menggunakan konsep seperti berpuasa. Konsep OCD itu sendiri terinspirasi dari sebuah metode kebugaran tubuh dari Tiongkok China yang sudah lama dilupakan. Padahal menurutnya metode ini sangat efektif dalam menurunkan berat badan.

Diet OCD (Obsessive Corbuzier’s Diet)
Diet OCD (Obsessive Corbuzier’s Diet)
Diet OCD dipercaya mampu menurunkan berat badan dengan cepat bahkan bisa menghilangkan bobot tubuh sebesar 4 kg hanya dalam kurun waktu 1 minggu. Sudah banyak yang membuktikan berhasil menggunakan metode diet ini, salah satunya adalah Admin Glhealth ini sendiri. Berat badan saya turun drastis 64 kg menjadi 60 kg hanya dalam waktu 1 bulan. Artinya dalam 1 bulan berat badan saya turun 4 kg. Untuk mengetahui informasi lengkap tentang program diet OCD ini, Sudah admin siapkan dari link dibawah ini.

Di artikel tersebut berisi tentang cara melakukan diet ocd, aturan-aturan yang harus dilakukan ketika melakukan diet ini dan juga beberapa tips melakukan diet ini.

3. Diet GM (General Motors)


Metode diet yang terakhir adalah Diet GM (eneral Motors). Diet GM (General Motors) dirancang untuk menurunkan berat badan hingga 5-8 kg dalam seminggu. Diet GM sendiri pertama kali diluncurkan khusus untuk para pegawai perusahaan General Motors, Amerika Serikat. Program diet ini telah diuji oleh John Hopkins Center dan telah disetujui oleh jajaran manajemen puncak General Motors. Dan program diet ini menjadi salah satu fasilitas perusahaan General Motors.
Diet GM (General Motors)
Diet GM (General Motors)
Diet yang memiliki semboyan langsing tanpa rasa lapar ini sangat singkat, hanya berlangsung selama 1 minggu. Menariknya lagi diet ini menggunakan metode yang membolehkan untuk makan sepuasnya hingga kenyang, namun selalu ikuti menu yang di sajikan didalamnya. Untuk mengetahui secara lengkap, bisa dilihat dibawah ini.

Artikel tersebut telah disediakan informasi secara lengkap untuk melakukan diet GM ini.

Diatas adalah ulasan tentang 3 Metode Diet Menurunkan Berat Badan 3-4 Kg Dalam 1 Bulan. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, tentu harus selalu disiplin dan konsisten dalam melakukannya, juga tidak lepas dari niat yang kuat, karena jika dalam melakukannya tidak dengan diimbangi dengan niat yang kuat, maka 99% anda akan gagal melakukannya.


EmoticonEmoticon